Jumat, 29 Agustus 2014

MENU DIET UNTUK JANTUNG SEHAT


 

Salah satu faktor yang mempengaruhi kesehatan jantung adalah pola makan seseorang. Daftar makanan sehat berikut akan sangat dibutuhkan oleh mereka yang peduli pada kesehatan jantungnya.

Mengenali makanan dan minuman yang akan dikonsumsi, dapat membantu memilih makanan yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi. Jika dapat mengenali makanan dan kandungan di dalamnya dengan baik, tak perlu lagi kuatir bila hendak makan atau minum. Meskipun mengalami gangguan jantung, makanan lezat tetap bisa disantap.


Seseorang yang menderita gangguan jantung disyaratkan mampu mengatur asupan nutrisi atau gizi untuk menghindari penyumbatan pembuluh darah dan mencegah komplikasi yang sering kali terjadi. Selain untuk menghindari komplikasi, diet jantung sehat juga dapat dilakukan. Pengaturan konsumsi makanan, mutlak diperlukan untuk mengontrol kadar kolesterol dan lemak yang seimbang. Pengaturan makanan difokuskan untuk menurunkan kadar kolesterol LDL (low density lipoprotein, atau yang sering disebut lemak jenuh) dan meningkatkan HDL (high density lipoprotein, atau sering disebut dengan lemak tak jenuh). Satu aksi dua manfaat. Diet jantung sehat tak hanya menjaga kesehatan jantung, namun juga dapat membantu menurunkan kadar gula dalam darah, tekanan darah dan berat badan tentunya.

Jenis makanan yang dikonsumsi sebaiknya adalah:
Serat larut
Banyak terdapat pada beras merah, roti gandum, buah-buahan yang dikonsumsi bersama kulitnya seperti; pir, jambu biji dan apel; kacang-kacangan dan polong-polongan seperti kacang merah, kacang hijau, kacang kedelai dan kacang merah berkulit ari. Serat larut dapat menurunkan risiko penyakit jantung dengan cara mengikat kolesterol jahat.

Asam Folat
Asam folat merupakan salah satu dari beberapa jenis Vitamin B yang sangat penting bagi tubuh. Asam folat berfungsi sebagai kofaktor enzim dalam sintesis Deoxyribonucleic Acid (DNA) dan Ribonucleic Acid (RNA) yang berperan dalam replikasi sel. Asam folat juga dapat menyusutkan kadar omosistein dalam darah, satu jenis asam amino yang berpotensi meningkatkan risiko penyakit jantung.

Asam Folat dapat diperoleh dari sayuran daun hijau seperti daun singkong, daun pepaya, kacang panjang, daun melinjo, kangkung, sawi, dll. Sebagian besar polong-polongan juga memiliki kandungan folat yang tinggi.

Omega-3
Omega yang menurut para ahli dapat memaksimalkan tumbuh kembang anak, menurunkan tekanan darah dan mengurangi penyumbatan pembuluh darah juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh ini, banyak terdapat pada ikan. Terutama pada ikan laut seperti salmon. Ikan air tawar seperti ikan gabus, ikan lele dan ikan bandeng juga mengandung omega-3, namun tidak sebanyak pada ikan laut. Di samping itu, omega-3 juga didapatkan dari tumbuhan seperti kacang-kacangan; kacang tanah, walnut, mete, kenari dan kacang tanah.

Lemak Tidak Jenuh
Bisa didapatkan dalam minyak zaitun, buah zaitun, biji-bijian (khususnya wijen putih dan hitam), dan minyak kacang. Lemak tak jenuh dapat menurunkan risiko penyakit jantung, dengan cara menyusutkan kadar kolesterol darah. Berbeda dari minyak sangat tidak jenuh (polyunsaturated fat), khasiat minyak tidak jenuh tidak mudah merosot karena proses oksidasi akibat bereaksi dengan udara dan panas pemasakan. Untuk menjauhkan diri dari ancaman penyakit jantung, sebaiknya jauhi atau hindari makanan kaya lemak jenuh, seperti daging, ayam ras, mentega, keju berlemak. Lemak jenuh memperparah penyumbatan pembuluh darah yang disebabkan oleh penumpukan kolesterol

Sayur dan Buah Segar

Konsumsi sayuran dan buah secara teratur dapat menurunkan risiko kematian akibat jantung koroner. Disamping itu, sayuran dan buah segar memberikan perlindungan terhadap stroke. Hal ini disebabkan oleh zat kimia yang terdapat pada tanaman seperti; flavanoid, sterol dan phenol.

Buah dan sayuran memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. Serat pada tumbuhan sudah sangat dikenal dapat menurunkan kadar kolesterol karena mampu mengangkut asam empedu, mengatur kadar gula darah serta menurunkan tekanan darah.

Bila memungkinkan gunakan minyak canola atau zaitun karena lemaknya adalah jenis lemak tak jenuh. Konsumsilah lemak yang baik buat kesehatan, misalnya, minyak dari kedelai dan ikan laut.

Bagi pembaca yang masih memerlukan informasi lebih lanjut atau ingin berkonsultasi silakan datang ke Rumah Sakit Komplementer “Canon Medicinae Indonesia”. Dan apabila Anda berminat ingin berobat, mengetahui lebih lanjut silahkan lihat, datang, tanyakan, buktikan sendiri atau konsultasikan segera diri Anda ke Jalan Tubagus Ismail VII No.21 Dago Kota Bandung Provinsi Jawa Barat – INDONESIA Phone: +62 - (022) 253-1000 / Fax. (022) 251-6663 / Mobile: +62 – 0812.2023.2009 (Ginjal) / +62 – 0878.9537.5000 (Diabetes Mellitus) / +62 – 0856.9518.6000 (Kanker) / +62 - 0822.1848.2898 (Jantung) PIN Blackberry: 7E8C39F5 (UMUM), 7EBA27CF (KANKER), 7E7C3491 (GINJAL) (Rumah Sakit Komplementer Canon Medicinae Indonesia hanya ada di Kota Bandung – Provinsi Jawa Barat – INDONESIA).

Team Farmasi RS Komplementer “Canon Medicinae Indonesia” – Kota Bandung – Jawa Barat INDONESIA


Ads Inside Post

Dokter Kami Sahabat Anda